jika tidak ada silahkan cari disini
KRISTUS YESUS PUTERA ALLAH ataukah hanya Nabi Isa dalam Islam?
Diposting oleh santri Bawean di 22.40
Sebuah film tentang Yesus versi ....
sudah kah anda tahu siapa Yesus sebenarnya ?
apa kata mereka kaum Nasrani , ummat Islam ataupun agama yang lain berpendapat.
Hal ini sudah lama, pastinya sejak kaum kristiani dan Islam berseteru, benarkah
atau anda bisa simak komentar2 para Facebooker disini
Yesus dalam Narasi Islam
Islam menyebut Yesus sebagai kalimat Allah justru untuk menegaskan statusnya sebagai nabi. ... dengan kata masaha dalam bahasa Arab, artinya membasuh atau menyucikan. ... Nabi Isa as (Yesus Kristus) mendeklarasikan revolusi spritual melawan ... tidak dipandang hanya sebagai hari raya kelahiran Yesus sebagai putra
Adalah sebuah kenyataan yang tidak bisa dipungkiri, Yesus As adalah tokoh yang kelahiran dan kehidupannya telah menciptakan gelombang gerakan kemanusiaan yang luar biasa. Ia termasuk yang disebut Thomas Carlyle sebagai ‘pencipta’ sejarah. Seorang tokoh teladan kemanusiaan yang sangat penting keberadaannya dalam tradisi Kristiani dan Islam. Geoffrey Parrinder, seorang Kristiani, ahli teologi Islam di Oxford University, Inggris, menulis sebuah buku yang sangat unik dan menarik berjudul Jesus in The Qur’an (Oxford: Oneworld, 1995). Kajian Geoffrey Parrindar dalam bukunya, menunjukkan bahwa Yesus merupakan salah satu dari sekian nabi yang mempunyai kedudukan sangat tinggi dan terhormat dalam Islam. Yesus dalam Al Quran disebut ‘Isa. Nama Yesus berasal dari perkataan bahasa Suriani (Syiria), Yeshu’ , dan dalam bahasa Arab menjadi ‘Isa. Di dalam Al Quran terdapat tiga surat yang berkaitan dengan Isa, yaitu: surat Al Imran, Al Maidah, dan Maryam. Nama Isa disebut sebanyak 35 kali, dan umumnya turun pada surat-surat Madaniyah, sedangkan sebutan tidak langsung namun berkaitan dengan ‘Isa sebanyak 93 kali di dalam 15 surat. Al Quran memberikan sejumlah gelar kehormatan kepada ‘Isa As, setidaknya tiga gelar utama, yaitu: nabi, al-Masih dan Putra Maryam.
Label: Forum Diskusi